Menggerus Obat Agar Lebih Mudah Ditelan, Boleh atau Tidak?

Sebagian orang bisa saja punya kesulitan menelan obat utuh, terutama pada anak-anak. Untuk mengatasi hal ini, biasanya obat akan digerus menjadi bentuk puyer. Tapi tahukah kamu bahwa tidak semua obat bisa digerus sembarangan karena dapat mengurangi efektivitasnya?

Ya, sebagian jenis obat memang dapat dihancurkan untuk memudahkan konsumsi. Namun, tidak semua obat dapat digerus untuk dihaluskan.

Biasanya, obat yang boleh digerus atau dibagi menjadi beberapa keping adalah tablet yang tidak memiliki pelapis obat (uncoated medicine).

Menurut informasi yang dipublikasikan dalam jurnal Plos One, jenis obat tablet yang paling sering digerus adalah parasetamol karena banyaknya orang yang kesulitan menelannya.

Namun, menggerus obat tablet harus dilakukan dengan hati-hati karena dapat mengubah cara kerja, efektivitas, dan keamanan obat.

Jenis obat yang tidak boleh digerus

Ada beberapa jenis obat yang sebaiknya tidak digerus atau dihancurkan. Berikut ulasannya:

1. Kaplet salut gula

Sesuai namanya, obat jenis ini biasanya dilapisi gula untuk untuk mengurangi rasa pahit dan membuat obat jadi terasa lebih enak.

Maka dari itu, penggerusan justru bisa membuat obat kaplet terasa sangat pahit dan tidak enak untuk dikonsumsi.

2. Obat lapisan lepas lambat

Sediaan obat ini dibuat dengan tujuan memperlambat pelepasan zat aktif dan mengurangi frekuensi pemakaian obat. Obat jenis ini pun tidak boleh digerus karena akan mempercepat pelepasan zat aktif yang bisa berbahaya.

3. Kaplet dengan salut enterik

Obat jenis ini juga tidak boleh dihancurkan. Pemberian lapisan pada jenis obat salut selaput ini bertujuan untuk menghindari obat ‘pecah’ di dalam lambung.

Jika digerus, dikhawatirkan penggunaan obat justru berisiko bisa mengiritasi lambung dan mengganggu kinerjanya.

Cara menggerus obat yang tepat

Jika kamu ingin menggerus obat untuk mempermudah konsumsi, jangan lupa tanyakan dulu pada dokter atau apoteker apakah diperbolehkan.

Di rumah, kamu dapat menggerus obat menggunakan peralatan yang tersedia, seperti sendok dan mangkuk. Tapi pastikan untuk menjaga kebersihan tangan dan alat.

Cuci tangan terlebih dahulu, lalu pastikan juga seluruh alat yang digunakan sudah bersih. Keringkan sebelum menghaluskan obat.

  • Letakkan obat di mangkuk yang kering
  • Tekan obat dengan bagian bawah sendok secara hati-hati agar tidak berceceran
  • Lanjutkan menggerus obat dengan sendok hingga kepingan obat hancur

Supaya lebih mudah, kamu juga bisa memecahkan obat ke dalam beberapa keping terlebih dahulu baru kemudian digerus sampai halus.

Ingat, obat yang sudah digerus perlu segera diminum untuk mencegah paparan bakteri yang bisa tak sengaja tertelan. Kamu juga bisa menambahkan sedikit air pada obat agar lebih mudah diminum.

Jangan ragu konsultasi dengan apoteker kami!

Menurut Pharmacy & Pharmacology International Journal, menggerus obat yang tidak tepat dapat meningkatkan risiko efek samping obat dan menurunkan efektivitasnya.

Jika masih bingung tentang boleh atau tidaknya obat digerus, kamu bisa berkonsultasi dengan apoteker kami di Apotek Pharmaplus!

Segera hubungi nomor WhatsApp cabang Apotek Pharmaplus berikut ini:

📍Alam Sutera (08119953031)
📍Bintaro (08118747878)
📍BSD (08118849856)
📍Depok (08119717418)
📍Panglima Polim (08118887874)
📍Tebet (08118849600)
📍Tebet Raya (08119188781)
📍Kemang (08118115779)
📍Samarinda (08118430079)